Sudah tahu belum, bagaimana cara pasang pintu Baja Fortress? Bagi Anda yang penasaran, maka wajib banget menyimak detail artikel ini hingga selesai. Kami akan memberikan informasi yang bisa membantu Anda dalam proses pemasangan.
Pintu baja Fortress adalah sebuah produk pintu yang terbuat dari bahan logam baja murni. Jenis pintu ini cukup diminati oleh masyarakat, karena pintu Fortress menawarkan kekuatan yang lebih ekstra.
Dengan menggunakan pintu Fortress, rumah tentu akan jauh lebih aman. Bahkan nantinya keluarga Anda akan merasakan ketenangan berada di dalam rumah maupun pergi meninggalkan rumah. Anda tidak akan khawatir akan pencurian maupun pembobolan yang mungkin terjadi.
Apa Saja yang Perlu Dipersiapkan untuk Memasang Pintu Fortress?
Apabila Anda membeli produk pintu Fortress, maka Anda perlu memasangnya di rumah. Untuk proses pemasangan, tentu perlu melakukan persiapan terlebih dahulu. Karena tanpa adanya persiapan, pintu akan sulit untuk terpasang dengan sempurna.
Dalam memasang pintu Fortress, Anda juga perlu menyiapkan berbagai alat dan bahan sendiri. Beberapa peralatan yang perlu Anda siapkan antara lain produk pintu baja Fortress secara lengkap.
Kemudian Anda juga perlu mempertimbangkan alat seperti bor, obeng, dan hingga meteran. Semua peralatan ini bisa Anda dapatkan dengan mudah dan biasanya setiap rumah memiliki peralatan seperti ini.
Silahkan siapkan saja alat dan bahan tersebut, kemudian Anda bisa langsung memasangnya di rumah. Bagi yang penasaran cara memasangnya, Anda bisa menyimak tutorial di bawah ini.
Cara Pasang Pintu Baja Fortress
Sebenarnya untuk memasang produk pintu sangat mudah sekali, Anda hanya perlu mempersiapkan pintu dan peralatannya. Setelah itu Anda dapat memasang produk pintu ini dengan gampang. Berikut kami telah merangkum tahapan-tahapan dalam memasang produk pintu, antara lain.
- Langkah pertama, silahkan persiapkan pintu baja merk Fortress yang telah Anda beli.
- Selanjutnya sesuaikan ukuran bukaan pintu dengan kusen Fortress.
- Kemudian untuk langkah langkah pemasangan kusen, Anda dapat memasang kusen pada bagian rumah.
- Kencangkan kusen tersebut menggunakan dynabolt.
- Apabila kusen telah terpasang, langkah selanjutnya adalah pemasangan daun pintu pada kusen.
- Silahkan pasang daun pintu dengan kusen menggunakan engsel.
- Kencangkan baut pada engsel, lalu cobalah untuk mengetes pintu.
- Selesai, pintu baja Fortress bisa terpasang dengan aman dan bisa bergerak dengan lancar.
Bagi Anda yang bingung dengan tutorial di atas, silahkan langsung ikuti saja video tutorial di bawah ini. Pada video tersebut, Anda bisa menyesuaikan setiap part agar semuanya bisa terpasang dengan aman dan rapi.
Kesimpulan
Demikianlah cara pasang pintu baja Fortress yang bisa Anda terapkan sendiri. Silahkan ikuti saja tahapan-tahapan di atas agar nantinya Anda bisa memasang dengan baik. Jika Anda bingung, Anda juga bisa menggunakan jasa pemasangan dari Fortress.
Jadi selain menyediakan produk pintu baja, kami juga menyediakan jasa pemasangan yang tentunya bisa memberikan kemudahan untuk Anda. Nantinya Anda jadi lebih mudah dalam memasang produk pintu dari Fortress.